TP PKK Majene : Tubuh yang Sehat, Semangat Bekerja, TPP Tercapai

  • Bagikan
Ketua TP PKK Majene, Dra. Hj. Fatmawati Fahmi

SULBAR99.COM-MAJENE, Launching Posbindu (Pos Pembinaan Terpadu) PTM (Penyakit Tidak Menular) Lingkup Sekretariat Daerah Majene, Kamis, (30/1/2020) diharapkan dapat menjadikan tubuh yang sehat sehingga semangat dalam melaksanakan kewajiban sebagai ASN.

Ketua TP. PKK Majene Dra. Hj. Fatmawati Fahmi menyebutkan, maksud diadakannya kegiatannya ini agar para pegawai yg ada di sektetariat Daerah memilki tubuh yang sehat. “Sehingga dalam menjalankan aktifitasnya di kantor, dapat semakin semangat dalam bekerja dan TPP juga akan tercapai targetnya,” ujar Fatmawati.

Dewasa ini, lanjut Fatmawati yang juga ketua PMI Majene, telah fokuskan terhadap penyakit tidak menular (PTM). Penyakit ini bisa dicegah dengan rajin mengunjungi Posbindu, untuk mengetahui secara dini penyakit yang ada di dalam tubuh kita,” tandasnya.

Baca juga  300 Siswa SMAN 1 Wonomulyo Mendonorkan Darahnya

Hal senada diungkapkan Bupati Majene Fahmi Massiara, menurutnya, dewasa ini, menurut data, baik itu secara Global atau Nasional, penyebab kematian utama adalah PTM, misalnya gagal ginjal kronik, jantung koroner, stroke, ashma, dan lain-lain. “Ini disebabkan oleh faktor hubungan personal, dan pola hidup dan pola makan yang masih tidak betul,” ungkap Bupati Majene.

Seperti kita ketahui bersama, lanjut Bupati, penyakit tidak menular semakin meningkat dan dapat menyebabkan kecacatan bahkan kematian. “PTM dapat dicegah dengan melakukan deteksi dini. Nah, deteksi dini ini dapat dilakukan di posbindu PTM yang sudah tersedia di kantor sekretariat daerah ini,” tandasnya.

Baca juga  Majene Dirikan Posko Karantina Plus Layanan Kesehatan di Perbatasan Majene- Polman

Di Sektetariat Daerah ini, tambahnya, banyak aktifitas pekerjaan yang dikerjakan oleh semua pegawai, jadi disinilah tempatnya semua pegawai di Setda, untuk dapat mengecek kesehatan dasarnya, mulai dari gula darah sampai ke kolesterol. Ini akan memberikan manfaat kepada kita semua sehingga dapat tetap terjaga kesehatannya dalam bekerja.

“Saya berharap para pegawai disini dapat menggunakan sebaik baiknya fasilitas yang tersedia ini, dan ini juga gratis alias tidak dipungut bayaran bagi yang ingin memeriksakan kesehatan,” ujar Fahmi Massiara.

Baca juga  Terbaru, Dua Kasus Positif Covid19 di Polman Dinyatakan Sembuh

Bupati Majene mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang terintegarsi sehingga Posbindu ini dapat terwujud di kantor ini. “Semoga kedepannya Kita semua tetap dapat menjalankan pola hidup yang sehat,” tutup Bupati Majene.

Acara launching posbindu ini dihadiri Juga Sekda Majene dan Ketua DWP Majene, Staf Ahli Bupati & Asisten Setda, Para Pimpinan OPD Terkait, Para Kabag. Setda dan Kasubag beserta Staf, Kepala PKM Banggae I beserta staf dan Kepala BPJS Kesehatan. (ih)

  • Bagikan