Bahayakan Pengguna Jalan, Disperkim Akan Pangkas Sejumlah pohon

  • Bagikan
Nurhaq, Sekretaris Disperkimtan Kabupaten Majene

SULBAR99.COM-MAJENE-Dinas Perumahan, pemukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Majene tak ingin tinggal diam dalam mengantisipasi cuaca ekstrim yang bisa terjadi kapan saja di wilayah Majene.

Sekretaris Perkimtan, Nurhaq yang ditemui diruang kerjanya, Senin (13/1/2019) mengungkapkan, Dalam waktu dekat ini, sejumlah pohon yang ada di jalan poros Majene-Mamuju akan dilakukan pemangkasan, terutama pohon yang rantingnya melintas ke jalan.

“Antisipasi cuaca ekstrim, ranting pohon yang membahayakan akan dipangkas. Dikawatirkan jika angin kencang, bisa membahayakan pengguna jalan,” ujar Nurhaq.

Baca juga  Sabtu Mendatang, PPP Disinfektan Titik Rawan Delapan Kecamatan di Majene

Dalam melaksanakan pemangkasan pohon tersebut, Nurhaq mengaku telah berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan hidup.

Selain pohon yang rantingnya melintas ke jalan, pohon yang akarnya merusak konstruksi di sekitarnya seperti pagar juga akan dipangkas bahkan ditebang jika diperlukan.”Terutama pohon di depan kantor, pagarnya mulai rusak karena akar pohon,” tambah Nurhaq.

Baca juga  111 Orang Siap ke Lapangan, Verifikasi Kerusakan Rumah di Majene Akibat Gempa

Selain itu, Nurhaq juga membeberkan akan segera menginventaris lampu-lampu jalan yang tidak berfungsi untuk dilakukan pembenahan. ” Dibawah koordinasi bidang penerangan jalan, lampu jalan yang tidak berfungsi akan diinventarisir dan segera dibenahi,” tandas Nurhaq.

Baca juga  Tradisi Sangkur Pora, Lepas Dua Bintara Brimob Parepare

Nurhaq akui, awal tahun berjalan, pencairan anggaran dalam melaksanakan kegiatan belum bisa dicairkan. “Diupayakan untuk ditalangi dengan dana pribadi, mungkin ada dari kepala dinas dan lainnya,” tutup lelaki yang murah senyum ini. (Satriawan)

Editor : Idham

  • Bagikan